Organisasi ? Awalnya, saya tidak
terlalu tertarik. Apalagi tidak ada satupun keluarga saya yang mendukung saya
untuk berorganisasi. Karena mereka tahunya , orang yang sibuk berorganisasi itu
lama untuk wisudanya. Saya sendiripun takut tidak dapat membagi waktu antara
kuliah dan organisasi. Saya takut mendapat IP yang kecil. Maklum, saya tidak
bisa berkonsentrasi pada satu pekerjaan ketika ada banyak pekerjaan lain yang
menumpuk. Tapi setelah mengkaji ulang. Saya pikir organisasi itu penting untuk
saya ikuti. Mengapa ? Karena saya tidak pandai bersosialisasi dan berinteraksi
langsung dengan banyak orang. Saya tidak memiliki keterampilan berbicara
didepan publik. Dan yang pasti saya benar-benar tertantang untuk mencari
pengalaman dalam berorganisasi.Walaupun tidak ada yang mendukung, keputusan
tetap ditangan saya.
Dan tugas pertama saya untuk
bergabung dengan kepengurusan Organisasi BEM FKM adalah membuat komitmen saya
bergabung dengan BEMF. Inilah Komitmen itu :
Bismillahirahmanirahim
Untuk memajukan BEM FKM dibutuhkan
anggota BEM FKM yang berkualitas dan memiliki dedikasi yang tinggi. Selain itu
, dengan anggota-anggota yang berkualitas dapat menjadikan BEM FKM sebagai yang
terdepan dan dapat diperhitungkan setiap kali ada event yang akan
diselenggarakan baik didalam fakultas maupun didalam universitas. Oleh sebab
itulah, Saya, Ria Puspita Sari untuk menjadi anggota BEM FKM 2011/2012
berkomitmen untuk mematuhi semua peraturan dan tata tertib yang berlaku di BEM
FKM dan melaksanakan Tanggung Jawab dengan bersungguh-sungguh. Karena apabila
setiap dari anggota BEM FKM sadar akan tanggung jawabnya masing-masing ini sangat
baik untuk meningkatkan perkembangan kemajuan didalam BEM FKM. Saya tidak akan
mencemarkan nama baik BEM FKM serta tidak akan mendahulukan kepentingan pribadi
diatas kepentingan BEM FKM. Saya juga akan menyalurkan ide-ide, opini, dan
segala macam bentuk aspirasi saya baik dalam bidang pendidikan, kemahasiwaan
maupun pemberdayaan sumber daya demi kepentingan BEM FKM.
Saya tidak akan bisa berkerja
sendiri untuk kemajuan BEM FKM, oleh sebab itu saya akan bekerjasama bersama
anggota BEM FKM yang lain untuk menjadikan BEM FKM sebagai yang terunggul dan
jika perlu dapat menjadi teladan bagi perkembangan fakultas-fakultas lain yang
ada di universitas Sriwijaya. Saya akan mengoptimalkan usaha yang dapat
dilakukan untuk mencapai tujuan bersama dengan asas kekeluargaan dan
kebersamaan sesama anggota BEM FKM. Bersama-sama dengan anggota BEM FKM
yang lain bertekad untuk menjadikan BEM FKM sebagai suatu wadah yang menampung
aspirasi mahasiswa FKM demi pembangunan Fakutas Kesehatan Masyarakat.
Komitmen ini akan saya laksanakan
dengan usaha yang sungguh-sungguh, tapi dibalik ini semua hanya Allah yang
menentukan bagaimana kedepannya. Manusia hanya bisa membuat rencana dan
berusaha tapi Allah yang menentukan.
RIA PUSPITA SARI
10111001019
#tetap semangat memperbaiki diri ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar